Monday, June 17, 2013

Cara Membuat Daftar Isi Pada Microsoft Word

Sekedar info, cara ini diterapkan pada Microsoft Office 2007. Untuk membuat daftar isi, ikuti langkah-langkah berikut :

Buat style dari masing-masing bagian yang akan dimasukkan ke dalam daftar isi.
Bagian judul :
  • Sebelumnya kita atur terlebih dahulu bagaimana judul dari dokumen Word kita mulai dari jenis font, ukuran huruf, tab, perataan (left, right, center, justified), hingga mau bold atau italic.
  • Blok judul, lalu klik kanan kemudian pilih style lalu pilih Save Selection as a New Quick Style.


  • Isi nama style, contoh Judul.
  • Untuk sub judul, atau paragraf sekalipun bisa kita buat jadi style untuk daftar isi dengan cara yang sama.
  • Aplikasikan style yang kita buat ke semua bagian dokumen yang ingin dimasukkan ke dalam daftar isi, caranya blok bagian tertentu lalu klik tanda panah di bawah tanda Change Style bagi yang belum. 



  • Pilih style yang kita buat tadi (contoh : Judul).
  • Untuk membuat daftar isinya, klik References > Table of Content > Insert Table of Content > Option.

  • Isikan TOC level sesuai dengan style. Contoh untuk style Judul isikan 1, untuk subjudul, sub subjudul dan lain-lain isikan sesuai peringkatnya di dokumen untuk menentukan seberapa menjorok ke dalam syle ini ditampilkan di daftar isi.  


  • Klik OK.
  • Klik OK. Jadilah daftar isi kita.

No comments:

Post a Comment