Monday, June 17, 2013

Cara Menghapus Header Atau Banner Default Blogspot

Halo sobat blogger, kali ini saya Admin selaku akan membawakan sebuah tutorial blog yang berjudulkan Cara Menghapus Header Atau Banner Default Blogspot. Sebagian besar  Blogger pasti berpendapat jika Header default dari blogger itu kurang menarik, sehingga kurang sesuai dengan keinginan para blogger. Salah satu tujuan untuk menghapus Header Blog adalah untuk meringankan sebuah Blog dan untuk memberikan tampilan simple pada template tersebut.
Untuk kamu yang ingin menghapus header blog kamu, ikuti tutorial ini.
1. Untuk menghapus Header Blog, yang dilakukan pertama kali adalah mengatur Widget 
    Header di menu Edit HTML.
  • Login ke blog kamu.
  • Masuk ke Edit HTML.
  • Centang Expand Widget Template.
  • Cari kode ini <b:widget id='Header1' locked='true', kamu bisa menggunakan Ctrl + F untuk mempermudah pencarian.
  • Lalu ganti kode true menjadi false
  • Simpan Template
2. Sampai di sini, Header belum benar-benar terhapus, jadi kamu harus menghapus 
    widgetnya.
3. Pergi ke Layout atau Tata Letak lalu klik Edit Widget Header.
4. Klik hapus lalu Simpan Setelan.
5. Terhapuslah header blog kamu. Dengan cara ini kamu bisa mengganti header blog kamu 
    dengan header yang lebih dinamis semisal dengan file swf (flash). Untuk memasang file swf 
    di blog, ikuti tutorial Cara Memasang File SWF di Blogspot. Semoga tutorial ini mudah 
    dipahami dan bisa membantu.

No comments:

Post a Comment